Kajian Profesi Akuntan- Konsentrasi Akuntansi Manajemen
- HIMASI FEB UNTAN
- Feb 25, 2021
- 2 min read
Apa itu Akuntansi Manajemen ?
Akuntansi menejemen meurupakan salah satu dari beberapa konsentrasi yang ada di jurusan akuntansi. Menurut Chartered Institute of Management Accountants (CIMA), akuntansi manajemen adalah proses identifikasi, pengukuran, akumulasi, analisis, penyusunan, interpretasi, dan komunikasi informasi yang digunakan oleh manajemen untuk merencanakan, mengevaluasi dan pengendalian dalam suatu entitas dan untuk memastikan sesuai dan akuntabilitas penggunaan sumber daya tersebut. Akuntansi manajemen juga meliputi penyusunan laporan keuangan untuk kelompok non-manajemen seperti pemegang saham, kreditur, badan pengatur dan otoritas pajak. Akuntansi manajemen dan akuntansi keuangan sama-sama menyediakan informasi untuk pengambilan keputusan, namun informasi yang dihasilkan oleh akuntansi manajemen lebih ditunjukkan kepada pihak-pihak internal perusahaan.
Mengapa harus Akuntansi Manajemen ?
Tujuan dari mengambil konsentrasi akuntansi manajemen diharapkan melalui supervisi, mampu menyajikan informasi akuntansi untuk mendukung manajemen menjalankan fungsi perencanaan, pengendalian, evaluasi kinerja dan umpan balik. Jadi setiap informasi dari akuntansi manajemen ini sangat berguna untuk setiap prospek dan keberlangsungan dari sebuah perusahaan kedepannya. Informasi akan menjadi acuan dalam setiap keputusan untuk mencapai tujuan dari sebuah perusahaan.
Ruang Lingkup Akuntansi Manajemen ?
Secara umum Akuntansi manajemen memiliki ruang lingkup yang meliputi Akuntansi Biaya (Cost Accounting), Akuntansi Manajemen (Management Acconting), Sistem Pengendalian Manajemen (Management Control System), Manajemen Strategik (Strategic Management), Manajemen Risiko, Manajemen Kinerja.
Di dalam kategori biaya (cost) biasanya yang akan dipelajari mengenai alokasi biaya yang meliputi alokasi biaya overhead tradisional, Activity-Based Costing (ABC), dan alokasi biaya produk bersama dan produk sampingan, penetapan biaya produk (tradisional), penetapan biaya langsung, varians biaya dan lainnya. Sedangkan dalam pembahasan tentang pengendalian (control) diklasifikasikan ke dalam pengendalian organisasi, penganggaran operasional dan pengukuran kinerja (dan evaluasi).
Apa peran penting Akuntansi Manajemen dalam Sebuah Perusahaan ?
Akuntansi manajemen berperan sebagai alat meramal masa depan perusahaan (alat ukur kinerja). Akuntansi manajemen juga membantu dalam pengembilan keputusan, seperti apakah suatu perusahaan tersebut harus melakukan atau tidak melakukan suatu kegiatan/proyek/usaha. Selain itu, akuntansi biaya ikut berperan dalam menganalisis biaya, alat pengendaliannya, hingga ke sistem punishment dan reward untuk kinerja suatu perusahaan.
Untuk dapat memahami akuntansi manajemen dengan baik, ada beberapa hal penting yang harus diperhatikan. Akuntansi manajemen berfokus pada alat ukur keuangan dan non keuanagan. Akuntansi manajemen juga sangat lekat dengan proses bisnis dari setiap detail kegiatan pada perusahaan. Mahasiswa perlu belajar untuk memahami proses bisnis dan proses operasional dari suatu organisasi/perusahaan tersebut. Oleh karena itu, pengembangan pengetahuan/knowledge sangat penting untuk dipahami.
Comments